Wartariau.com - Kasus Corona di hotel mewah Singapura heboh diperbincangkan lantaran penularan COVID-19 diduga terjadi lewat...
Penularan COVID-19 di Hotel Mewah Singapura

3 Fakta Penularan COVID-19 di Hotel Mewah Singapura, Diduga Lewat Handuk-Sprei

Wartariau.com - Kasus Corona di hotel mewah Singapura heboh diperbincangkan lantaran penularan COVID-19 diduga terjadi lewat handuk hingga sprei. Total ada 13 kasus yang dikonfirmasi memiliki penularan Corona yang sama.

"Jika mereka (13 kasus Corona) tersebut tidak bertemu satu sama lain selama mereka menginap, maka bisa jadi staf hotel atau barang-barang yang ada di hotel yang memicu penularan," kata associate professor Hsu Li Yang dari Saw Swee Hock School of Public Health.

"Apakah penyebarannya bisa melalui handuk dan sprei akan tergantung pada bagaimana ini didistribusikan setelah dibersihkan," lanjutnya.

Menanggapi hal ini, dokter spesialis paru sekaligus Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Spesialis Paru Indonesia (PDPI), dr Erlang Samoedro, SpP(K) menyebut penularan Corona bisa terjadi di lingkungan tetapi sangat kecil kemungkinannya.

dr Erlang berpesan bagi mereka yang ingin menginap di hotel untuk selalu memastikan ruangan tidak terlalu lembap. Begitu juga dengan kebersihan barang-barang di hotel termasuk sprei.

"Yang penting sprei dan semua linen baru dicuci kemudian pastikan udara bisa keluar atau ada udara masuk," pungkasnya.

Dalam pedoman yang termuat di laman resminya, WHO menyarankan saat menginap di hotel perlu menjalankan beragam protokol COVID-19 seperti berikut.

Sering-seringlah mencuci semua bagian tangan (minimal 20 detik jika menggunakan antiseptik berbahan dasar alkohol, dan minimal 40 detik dengan sabun dan air), termasuk setelah bertukar benda seperti uang atau kartu kredit.

Jaga etika batuk atau bersin seperti menutupnya dengan siku atau tisu, buang tisu tersebut ke tempat sampah tertutup.

Jaga jarak setidaknya 1 meter dari staf dan tamu lain, termasuk menghindari berpelukan, berciuman, atau berjabat tangan.

Ventilasi merupakan faktor penting dalam mencegah penyebaran COVID-19. Tingkatkan pertukaran udara luar ruangan dengan membuka jendela.

Source: Detik.com

TERKAIT