Bos Tim Suzuki:

Bos Tim Suzuki: Iannone Pembalap yang Banyak Maunya!

Wartariau.com HAMAMATSU – Kiprah salah satu pembalap Tim Suzuki Ecstar, Andrea Iannone, di kejuaraan dunia MotoGP musim 2017 memang belum benar-benar menjanjikan. Pasalnya, dari tujuh seri yang sudah berlalu, Iannone belum pernah menyelesaikan satu pun balapan di posisi lima besar.

Bahkan, dalam balapan teranyar yang dilangsungkan di Sirkuit Barcelona, Iannone justru tampil sangat buruk. Pembalap berkeba ngsaan Italia tersebut pun harus puas menyelesaikan balapan dengan menempati urutan ke- 16.

Mengetahui kondisi tersebut lantas mendapatkan komentar dari manajer Tim Suzuki, yakni Davide Brivio. Ia mengakui bahwa Iannone merupakan pembalap yang menuntut. Namun dengan begitu, Brivio justru yakin bahwa Tim Suzuki bakal menjadi lebih baik lagi untuk ke depannya.

“Tentu saja, ia (Iannone) memang pembalap yang selalu menuntut. Ia selalu menutut kami untuk bisa memiliki sepeda motor yang lebih cepat lagi di setiap serinya,” ucap Brivio, seperti disadur dari Speedweek, Sabtu (17/6/2017).

“Dan itu adalah hal yang baik untuk kami. Dengan begitu kami akan berusaha terus dan terus untuk bisa mengabulkan segala keinginannya, dan membuat kami menjadi sebuah tim yang berada satu level di atas sebelumnya,” tuntasnya.
(okz)

TERKAIT